SPESIFIKASI NISSAN ALL NEW LIVINA 2019

SPESIFIKASI NISSAN ALL NEW LIVINA 2019

March 8, 2019 3 By admin

Dengan kesuksesan yang dituai oleh Mitsubishi Xpander, Nissan sebagai salah satu pemegang saham Mitsubishi menggunakan platform Xpander untuk MPV terbarunya, Nissan All New Livina 2019 dan meninggalkan platform lamanya. Bahkan, basis body, desain interior, mesin, transmisi, hingga suspensinya diadopsi langsung oleh Nissan All New Livina 2019.

Penggunaan platform Xpander pada Nissan All New Livina 2019 bukanlah hal buruk. Karena bisa dikatakan mobil yang sama, semua kelebihan Xpander juga dimiliki oleh Nissan All New Livina 2019, mulai dari desain dinamis nan modern, ruang kabin yang lega, fitur yang cukup lengkap, dan tidak ketinggalan juga fitur simpel yang sangat berguna yaitu telescopic steering yang saat ini masih belum dimiliki oleh kompetitor lain di kelas LMPV.

Untuk desain body-nya, Nissan All New Livina 2019 memodifikasi body Xpander dengan sentuhan V-Motion khas Nissan. Tampilannya juga lebih halus dan elegan. DRL LED sebagai signature lamp di bagian depan memberi nilai tambah tersendiri. Desain keseluruhan Nissan All Livina 2019 tidak se-agresif Xpander, serta nuansa aura SUV-nya juga tidak terlalu kental.

Dengan penggunakan dapur pacu yang sama, pengendaraan Nissan All New Livina 2019 memberikan impresi mengemudi yang serupa. Akselerasi mesin berkode 4A91 dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan atau otomatis 4-percepatan membuat laju mobil terasa halus meskipun tidak spesial secara performa. Bantingan suspensinya juga masih lembut dengan bodyroll yang cukup terasa namun masih dalam kategori stabil.

Soal harga, Nissan All New Livina 2019 tersedia dalam 5 varian dengan harga termurah 198.8 juta rupiah hingga paling mahal 261.9 juta rupiah untuk OTR Jabodetabek per Maret 2019. Harga ini lebih murah dari Xpander untuk tipe terendah, namun lebih mahal untuk tipe tertinggi.

Spesifikasi Teknis

GENERAL INFORMATION OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Brand Nissan
Model All New Livina, Livina 2019
Production / Model Years 2019
Segment / Class MPV, LMPV, FWD
Rival Daihatsu Xenia 2019, Suzuki New Ertiga, Mitsubishi Xpander, Wuling Confero, Chevrolet Spin
ENGINE PERFORMANCE OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Engine 1.5L 4A91 Twin VTC DOHC
Konfigurasi 4 in-line cylinder, 16 valve
Displacement 1499 cc
Tenaga Maks 104 PS @6000 rpm
Torsi Maks 141 Nm @4000 rpm
Fuel Gasoline
Konsumsi BBM 8-12 km/l (dalkot), 10-15 km/l (lukot)
Kapasitas Tangki BBM 45 liter
STEERING AND DRIVETRAIN OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Steering Rack & Pinion with Tilt and Telescopic Steering
Drive System Penggerak Roda Depan (FWD)
Transmisi 5-speed M/T, 4-speed A/T
SUSPENSION OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Suspensi Depan MacPherson Strut
Suspensi Belakang Torsion Beam
Rem Depan Ventilated Disc
Rem Belakang Drum
EXTERIOR AND DIMENSION OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Panjang 4510 mm
Lebar 1750 mm
Tinggi 1700 mm
Wheelbase 2775 mm
Ground Clearance 205 mm
Min. Turning Radius 5.2 meter
Velg 16″ Alloy
Ban 205/55 R16
INTERIOR OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
Interior Color Black, Black-Brown, Black-Beige
Seating Capacity 7-seater
Seat Adjustment Height, sliding, reclining  (driver)
Steering Adjustment Tilt & Telescopic
FEATURES OF NISSAN ALL NEW LIVINA 2019
 – 7″ Touchscreen Head Unit with Multi-connectivity
– Steering Wheel Audio Control Switch with Phone Control and Voice Command
– Color MID
– Tilt & Telescopic Steering
– Engine Start/Stop Button
– Keyless Entry
– Electric Retractable Mirrors
– Leather Seats
– All Rows Power Outlet
– 2nd Row Center Armrest
– 2nd and 3rd Row Foldable Seats
– Rear Parking Camera
– Welcome Light and Coming Home Light
– Dual SRS Airbags
– ABS
– EBD
– Brake Assist
– Traction Control
– Active Stability Control
– Hill Start Assist
– Emergency Brake Signal
– RISE Body
– Immobilizer
– Alarm System
– Smart System ETACS

Design

Dengan platform yang sama, tampilan Nissan All New Livina 2019 tak jauh berbeda dengan Xpander. Lekukan yang agresif masih terasa pada desainnya, namun dengan styling yang terkesan lebih halus dan elegan dengan aura V-Motion ala Nissan dan tambahan LED DRL.

Tampak Depan All New Nissan Livina 2019 (Orange)

Tampak Depan All New Nissan Livina 2019 (Orange)

Desain Eksterior All New Nissan Livina 2019 (Orange)

Desain Eksterior All New Nissan Livina 2019 (Orange)

Desain Eksterior All New Nissan Livina 2019 (Black)

Desain Eksterior All New Nissan Livina 2019 (Black)

Desain Interior (Dashboard) Nissan All New Livina 2019

Desain Interior (Dashboard) Nissan All New Livina 2019

Is it Wort to Buy?

Yes, it is worth every penny. Dengan fitur, kenyamanan, dan kelegaan kabin yang menyerupai Medium MPV, Nissan All New Livina 2019 hanya dapat dibeli dengan banderol harga LMPV. Kekedapan kabin yang paling hening juga di kelasnya memang membuat anda serasa di sebuah MPV di kelas yang lebih tinggi. Untuk tipe termahal, anda dibekali dengan jok kulit yang belum dibekalkan pada Xpander. Selain itu, kamera mundur dan sensor parkir sudah ada.

Nissan All New Livina 2019 sangat cocok untuk anda yang tidak sabar dengan antrian Xpander. Bisa juga untuk anda yang menilai bahwa desain Xpander terlalu agresif.

Pros and Cons

Pros:

+ Akselerasi halus

+ Konsumsi BBM irit untuk dimensinya

+ Kabin paling senyap

+ Ruang kabin lapang

+ Banyak kesamaan dengan Xpander, mudah untuk substitusi part

Cons:

– Performa biasa saja

– Matic masih 4-speed

– Bodyroll masih terasa

– Plat body tergolong tipis

– Menutup pintu butuh tenaga ekstra karena karet peredam pintu tebal

Rivals and Related Car’s Specs